• Call : (0283) 3448131
  • Logo Akre

Berita & Informasi

RSI PKU Muhammadiyah Tegal Berikan Edukasi Kesehatan Reproduksi di SMK Negeri 1 Slawi

Diposting : 31-10-2024 | 13:20 WIB

Oleh : Tim Media RSI PKU Muhammadiyah Tegal

Dalam upaya meningkatkan pengetahuan kesehatan reproduksi di kalangan remaja, RSI PKU Muhammadiyah Tegal memberikan edukasi di SMK Negeri 1 Slawi. Kegiatan ini diisi oleh dr. Yogi Affiandi, Sp.OG., M.Kes., dokter spesialis kebidanan dan kandungan, yang memberikan pemaparan menyeluruh mengenai pentingnya menjaga kesehatan reproduksi sejak usia remaja.
dr. Yogi menyampaikan materi yang meliputi anatomi sistem reproduksi, pentingnya menjaga kesehatan seksual, serta pengetahuan tentang penyakit menular seksual dan cara pencegahannya. Kegiatan ini mendapatkan sambutan antusias dari para siswa. Siswa mendapatkan informasi bermanfaat dalam membangun pemahaman mengenai kesehatan reproduksi secara lebih baik.
Acara yang berlangsung di aula sekolah ini juga diisi dengan sesi tanya jawab yang interaktif, di mana para siswa diberikan kesempatan untuk bertanya langsung mengenai hal-hal yang ingin mereka ketahui lebih dalam. Para guru dan pihak sekolah menyampaikan apresiasinya kepada RSI PKU Muhammadiyah Tegal atas inisiatif ini yang sejalan dengan upaya mereka dalam membentuk generasi muda yang sehat dan berpengetahuan luas.